PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) IV bersama Badan Kerja Sama (BKS) Rohani Islam (Rohis) Keluarga Besar Perhubungan Sulsel menggelar Peringatan Isra Miraj di lantai 2 Terminal Penumpang Pelindo IV, Kamis (4/5/2017). Dalam peringatan Isra Miraj Nabi Besar Muhammad SAW dimeriahkan beberapa kelompok qasidah baik dari majelis taklim keluarga besar Perhubungan Sulsel dan majelis taklim masjid dekat Pelindo IV.
Baca: PK5 Pelabuhan Makassar Direlokasi, Pelindo IV Sediakan 89 Los Baca: Pelindo IV Tambah Kapasitas Penumpang dan Relokasi PKL Direktur Utama PT Pelindo IV Doso Agung melalui rilis resmi tertulisnya, mengatakan kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun “Ini bentuk silaturahmi insan perhubungan Sulawesi Selatan,” kata Doso Agung Setiap tahun lanjut dia, memang menyelenggarakan agenda hari-hari besar Islam secara bersama, seperti peringatan Isra Miraj selalu dihelat.
Selain itu, setiap Ramadan juga selalu digelar acara Buka Puasa, Salat Tarawih bersama, Salat Idulfitri dan lduladha, ceramah keagamaan, serta kegiatan lain yang berkaitan dengan kerohanian Islam.